Hakim Ben Ali together with Evi Aprilia

Selasa, 02 April 2013

Awas Orang Munafik

 Syair : 
Al Ustadz Al Habib Alwi Bin Sayyidil Walid Al Habib Abdurrahman Asseqaf
Majlis Ta'lim Dan Dzikir Zaadul Muslim



kami mengundang semua
anda yang seagama
tapi jangan sampai lupa
membawa uang juga

maksud tujuan tak lain
menjaga ke perluan
tanggokan mungkin tak mungkin
asal kau persiapkan

laki prempuan gembira
karna hati merasa
beroleh guru agama
membimbing bijaksana

arak-arakan mulai
dari majlis Albusyro
jam delapan malam hari
kembali ke Albusyro

barisan motor dan mobil
berapa pun jumlahnya
polisi serta koramil
mengawal dan menjaga

jangan dan jangan kalian
jama'ah Zaadul Muslim
membuat ulah di jalan
pantang berbuat dzolim

arak-arakan semata
bertujuan tak lain
perlihatkan syukur kita
pada Robbalalamin

syukur masih panjang umur
dapat menimba ilmu
beribadah tidak ngaur
berkat bimbingan guru

syukur kita pada Rasul
juga para ohabat
istri serta kluarga Rasul
menyebarkan syari'at

berbeda dengan munafik
menghasud kiri kanan
mata melotot mendelik
seperti ikan lohan

kasihan duhai kasihan
musuh Allah Ta'ala
hidup dalam kerugian
tapi merasa mulia

lihatlah dia gelisah
berbisik sana sini
mulutnya menyebar fitnah
mengatur strategi

Tidak ada komentar: